Tanaman Hias Kecil yang Bisa Mempercantik Rumah Anda

Apakah anda ingin membuat rumah anda cantik dan terasa lebih segar? Tanaman hias adalah solusinya. Ada begitu banyak opsi tumbuhan yang bakal berhasil membuat rumah anda tampak lebih cantik dan sejuk.  Bahkan kalaupun area interior anda tidak terlalu luas, ada cukup banyak tanaman hias kecil. Dengan ukuran yang mini, tentu anda tak akan menemukan kesulitan untuk menempatkan  tanamannya.

Beberapa Pilihan Tanaman Hias Kecil yang Menarik

Ukuran mini tidak lantas membuat tanaman hias kurang menarik. Kecilnya tumbuhan yang ada tetap bakal membuat ruangan menjadi lebih nyaman dan sekaligus bagus secara dekorasi. Namun kalau anda tidak tahu apa saja tanaman mini yang cocok untuk menghias rumah, berikut adalah beberapa pilihannya.

  1. Baby toes

Namanya tanaman hias kecil ini memang unik dan serasa sudah cukup mewakili hal terkait ukurannya. Kalau diartikan, namanya menjadi jari bayi. Ukuran tumbuhannya memang mini dan tak jauh lebih besar dari ukuran jari-jari seorang bayi. Namun, kecantikan dan keindahannya tidak bisa diremehkan. Bentuk uniknya adalah salah satu daya tarik.  Daya tariknya bakal menjadi sangat besar ketika bunga sudah mulai mekar Corak ungu cerah yang muncul di sela-sela daun berbentuk jari bakal membuat anda senang melihatnya. Karakteristik baby toes mirip seperti succulent yang bisa menyerap air dengan baik dan tidak masalah dengan intensitas sinar matahari. Selama anda tidak terlalu sering menyiramnya, tenaman baka bagus baik anda tempatkan di atas meja ataupun di pot yang cukup besar.

  1. Echeveria

Succulent adalah jenis tanaman yang juga bakal sangat cocok untuk anda yang mencari tumbuhan mini. Ada banyak jenis yang bisa anda temukan, dan echeveria adalah salah satu tanaman hias kecil yang paling populer. Bentuk daun yang saling bertumpuk dengan bentuk yang tebal terkesan empuk membuatnya terlihat menarik dan tidak akan membosankan. Apalagi, warnanya juga beragam sehingga anda tidak hanya menemukan echeveria berwarna hijau. Biru pun bisa anda temukan. Untuk perawatan, anda juga tak perlu khawatir. Selama media tanamnya subur dan anda tidak terlalu sering menyiramnya, succulent tidak akan mudah mati. Ukurannya yang mini, warnanya yang cantik, dan bentuknya yang unik bakal memperindah meja kerja anda.

  1. Tanaman giok

Tanaman hias kecil lain yang juga sangat populer adalah tanaman giok. Walau masuk golongan tumbuhan mini, sebenarnya ukurannya bisa menjadi cukup besar ketika dipindahkan di tempat yang lebih luas dan mendapatkan perawatan ekstra. Namun kalau anda menyukai bentuk dan ukuran yang kecil, anda cukup menggunakan media tanam yang tidak terlalu besar. Sama seperti namanya, hijau menjadi warna yang dominan seperti halnya batu giok. Daunnya terlihat lonjong memanjang dan cukup gemuk. Untuk merawatnya, anda memang tidak akan menemukan kendala apapun. Walau begitu, anda harus memastikan agar anda tidak menyiramnya terlalu sering karena daunnya bisa mudah rontok.

  1. Kaktus

Kaktus pun bisa menjadi salah satu pilihan tepat untuk tanaman hias kecil. Tumbuhan yang mempunyai daun berbentuk duri ini mempunyai banyak jenis, dan bahkan ada yang bisa tumbuh begitu besar. Namun kalau pun anda mencari ukuran yang mini, biasanya anda akan menemukannya bersamaan dengan succulent karena penjual tanamannya akan menempatkan di lokasi yang sama. Kaktus dengan ukuran mini biasanya mempunyai bentuk hingga warna yang unik. Sudah pasti, perawatan bakal sangat mudah karena tak memerlukan banyak air. Kalau anda memilih kaktus yang tepat, anda bakal bisa melihat juga adanya bunga yang akan muncul setelah merawat beberapa bulan.

  1. Anthurium

Tanaman hias kecil lain yang mempunyai bunga menarik adalah anthurium. Bunga yang unik dengan warna yang sangat khas memang membuat anthurium sangat populer. Apa lagi, variasinya cukup banyak dan ukurannya tidak terlalu besar. Tingginya hanya di kisaran 10 inchi saja, dan anda tak perlu mengeluarkan usaha ekstra untuk merawatnya. Selama anda tidak menempatkannya di area dengan intensitas sinar matahari terlalu tinggi, anthurium akan tumbuh dengan baik dan bunganya akan bisa mekar dengan indah.

Tips Memilih Tanaman Hias Kecil yang Cocok untuk Anda

Ada banyak variasi untuk tanaman hias berukuran mini. Selain yang sudah masuk di rekomendasi sebelumnya, anda bakal bisa mememukan jenis lain yang tak kalah menarik. Namun kalau anda masih bingung untuk menentukan tanaman hias kecil, anda bisa ikuti beberapa tips berikut.

  1. Bentuk daun atau bunga

Bentuk daun atau bunga menjadi hal yang perlu anda perhatikan ketika memilih tanaman hias kecil yang tepat. Ada tumbuhan yang mempunyai daun dan bunga yang sama-sama bagus. Salah satu contohnya adalah baby toes. Namun kalau anda lebih memilih daun yang menyegarkan, tanaman giok, peperomia, dan rex begonia bisa menjadi opsi.

  1. Ukuran yang tepat

Walau sama-sama merupakan tanaman hias kecil, ukuran di masing-masing tumbuhan sangat berbeda. Kalau anda mencari opsi yang bisa anda tempatkan di meja kerja dan tidak akan tumbuh terlalu besar, tumbuhan seperti kaktus, baby toes, dan juga echeveria akan menjadi pilihan yang pas. Kalau ingin ditanam di pot yang cukup besar, anthurium, tanaman giok, ataupun rex begonia bisa menjadi solusi.

  1. Perawatan

Pastinya, anda juga perlu memperhatikan perawatan yang diperlukan oleh tanaman hias kecil. Secara umum, tumbuhan mini memang tidak perlu perawatan ekstra. Namun anda tetap harus perhatikan juga catatan khusus atau karakteristik tanamannya. Misalkan saja, succulent dan kaktus tak masalah kalau mendapatkan sinar matahari dengan durasi dan intensitas yang tinggi. Namun, anthurium justru harus ditanam di area yang teduh.